Sistem Informasi Desa Kebocoran

Gambar Artikel

PAWAI OBOR DAN TAKBIR KELILING

Minggu, 30 Maret 2025 Malam takbiran di Desa Kebocoran Kecamatan Kedungbanteng Kabupaten Banyumas, menjadi sangat istimewa dengan digelarnya Pawai Obor dan Takbir Keliling. 

Kegiatan ini diikuti oleh  mulai dari anak-anak hingga dewasa, yang bersemangat mengarak obor dan takbir keliling desa.


Pawai Obor dan Takbir Keliling ini tidak hanya sekedar tradisi tahunan, tetapi juga menjadi momen untuk mempererat silaturahmi dan solidaritas sesama muslim. Masyarakat Desa sangat antusias menyambut Idul Fitri dengan kegiatan yang penuh makna dan keseruan ini.

Dengan Pawai Obor dan Takbir Keliling, Desa Kebocoran menunjukkan semangat dan kegembiraan dalam menyambut Idul Fitri, serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT

Tulis Komentar